Cara Mengatasi iPhone Mati Total Tidak Bisa di Charge

Cara Mengatasi iPhone Mati Total Tidak Bisa di Charge – iPhone merupakan salah satu produk smartphone yang sangat populer, yang memiliki kualitas sangat baik.

Namun sama seperti perangkat elektronik atau smartphone lainnya, iPhone juga rentan mengalami masalah, mau itu disebabkan oleh pengguna atau human error atau kerusakan sistem dan hardware.

Umumnya masalah yang sering dijumpai, yaitu iPhone yang mati total dan tidak bisa di charger.

Biasanya jika iphone mati dan langsung disambungkan ke charger, maka akan tampil sebuah notifikasi charging, Namun jika tidak berarti iphone tersebut dalam keadaan rusak dan memerlukan perbaikan.

Penyebab dari masalah tersebut sangat banyak, mulai dari masuk air, terjatuh dan lainnya. Untuk memperbaikinnya anda bisa mengikuti beberapa cara mengatasi iphone mati total tidak bisa di charge yang telah kami rangkum berikut ini.

Charging iPhone

iPhone Mati Total Tidak Bisa di Charge

Pertama yang perlu anda cek adalah masalah baterai pada iphone tersebut. Coba lakukan pengisian daya, sambungkan iphone dengan charger lalu perhatikan, jika muncul status charging berarti iphone tersebut hanya kehabisan daya saja.

Namun jika tidak muncul, diamkan beberapa saat dan dalam keadaan di cas. Bisa saja baterainya habis dan memang status charging tidak muncul. Jika sudah cukup lama, lepas dari charger dan coba hidupkan.

Restart Paksa

Kemungkinan layar iphone mati, bisa saja disebabkan oleh kerusakan sistem yang secara tiba-tiba membuat layar blank bukan mati. Jadi untuk memperbaikinya coba restart iphone tersebut secara paksa.

Anda tidak perlu khawtir, dengan melakukan hal ini semua data dan file yang ada di iphone tersebut akan aman dan tidak berpengaruh.

Restart Iphone X, Iphone 8 dan Iphone 8 Plus

  1. Silahkan tekan tombol berikut ini secara berututan dan cepat
  2. Tekan tombol volume atas lalu lepas
  3. Tekan dan lepas tombol volume atas
  4. Tekan dan lepas tombol volume bawah
  5. Tekan dan tahan agak lama tombol samping atau power hingga nantinya logo apple muncul

restart Iphone 7 dan Iphone 7 Plus

  1. Tekan dan tahan tombol samping dan tombol volume bawah secara bersamaan, kurang lebih 10 detik, hingga nantinya muncul logo apple

restart Iphone 6s, Iphone 5 dan Iphone 4

  • Tekan dan tahan tombol home dan tombol volume atas secara bersamaan selama beberap detik hingga logo apple muncul

Hubungkan dengan iTunes

Untuk mengetahui masalah yang sedang terjadi pada perangkat iphone, maka anda bisa mencoba menyambungkan iphone tersebut ke itunes melalui komputer atau laptop.

Selain itu ada juga fitur recovery mode yang akan membantu anda membackup data jika suatu saat hp tersebut hang atau mati.

  1. Pertama, sambungkan kedua perangkat antara iphone dan laptop atau komputer menggunakan kabel usb khusus iphone
  2. Lalu pastikan bahwa komputer atau laptop anda sudah terinstall iTunes. Jika belum, silahkan install terlebih dahulu melalui https://www.apple.com/itunes/download/
  3. Lalu Buka itunes tersebut
  4. Jika sudah, restart paksa iphone anda menggunakan cara sebelumnya. Tetap tahan tombol yang anda gunakan untuk restart paksa tersebut, hingga masuk ke recovery mode
  5. Selanjutnya, akan muncul sebuah notifikasi pada itunes, silahkan tekan di perbarui, disini itunes akan melakukan pemaharuan dan menginstall ulang iOS, tanpa mempengaruhi konten atau data pada iphone
  6. Selain tombol perbarui atau juga tombol pulihkan, opsi ini nantinya bisa digunakan, jika tombol perbarui tidak muncul. Namun jika anda menggunakan opsi pulihkan, maka semua data akan hilang dan nantinya anda akan diminta untuk melakukan recover dari data yang sudah anda backup sebelumnya ke iCloud
  7. Tunggu proses perbarui selesai, biasanya jika sudah selesai, maka akan keluar secara otomatis melalui recovery mode anda tinggal me-restart saja iphone tersebut

Perbaiki ke Service Center Apple

Jika beberapa cara diatas sudah dicoba dan belum berhasil, maka anda perlu membawa iphone tersebut ke service center, biasanya kerusakan terjadi pada bagian dalam atau hardware dari iphone tersebut.

Namun saya menyarankan anda untuk membawanya langsung ke service center khusus Apple.

Itulah cara mengatasi iphone mati total tidak bisa di charge yang bisa anda coba. Umumnya masalah iphone mati total dan tidak bisa di charger, disebabkan karena hp yang jatuh, masuk air, ic rusak dan lainnya.

Jika kerusakan terjadi pada hardware dan anda tidak pandai memperbaikinya, sebaiknya bawa ke service center apple.