Cara Menambah / Mengganti Alamat Akun Shopee

Cara Menambahkan dan Mengganti Alamat Akun Shopee – Pada kesempatan kali ini saya akan memberitahu cara menambah dan mengganti alamat pada akun shopee anda dengan mudah. Hal ini sangatlah penting bagi anda yang sering menggunakan shopee untuk belanja.

Di shopee anda bisa menambahkan atau mengganti alamat pengiriman pesanan anda. Di shopee anda bisa menambahkan alamat rumah dan juga kantor.

Alamat sangatlah penting jika anda berbelanja menggunakan shopee. Jika alamat yang anda masukkan tidak sesuai dengan keberadaan anda, mungkin pesanan anda tidak akan sampai ke tangan anda.

JIka anda ingin mengganti atau menambahkan alamat pada akun shopee anda, hal ini sangat mudah untuk dilakukan. Bagi anda yang belum mengetahui caranya, yuk simak guysss.

Cara Menambahkan atau Mengganti Alamat di Akun Shopee

ganti alamat shopee
ganti alamat shopee

Untuk mengganti atau menambah alamat baru pada akun shopee, anda bisa langsung menambahkannya dari aplikasi shopee dengan mudah. Yuk simak dan ikuti langkah – langkah dibawah ini :

  1. Pastikan anda mempunyai aplikasi shopee di smartphone anda. Jika belum ada, anda bisa mendapatkannya di playstore secara gratis.
  2. Buka aplikasi shopee yang ada di smartphone anda.
  3. Kemudian klik tab saya.
  4. Lalu klik ikon gear yang berada pada pojok atas aplikasi shopee.
  5. Selanjutnya klik menu alamat saya.
  6. Maka anda akan dialihkan ke halaman untuk menambah atau pun mengganti alamat.
  7. Jika ingin menambahkan alamat baru, klik opsi tambahkan alamat.
  8. Masukkan alamat anda dengan benar dan lengkap agar tidak salah kirim.
  9. Jika sudah, anda sekarang sudah berhasil mengganti atau menambahkan alamat akun shopee anda.

Jika alamat yang anda masukkan sudah benar, dapat dipastikan pesanan anda akan sampai ke alamat anda sesuai estimasi pengiriman. Jadi dalam berbelanja menggunakan shopee, alamat adalah salsh satu hal yang sangat perlu diperhatikan.

Jika alamat yang anda isi salah atau tidak jelas, kemungkinan besar pesanan anda akan telat bahkan tidak sampai ke tangan anda. Jadi, perhatikan alamat shopee anda sebelum melakukan pembelian di shopee ya!

Baca: Cara Melacak Pesanan Shopee

Nah, sekian panduan kali ini untuk Cara Menambahkan dan Mengganti Alamat Akun Shopee semoga bermanfaat bagi anda semua, jangan lupa untuk pantau terus TabloidTekno agar anda tidak ketinggalan info yang bermanfaat lainnya.